ummihirzi@gmail.com

ummihirzi@gmail.com
Isi blog ini adalah makalah yang pernah saya buat dan presentasikan di IKA FK Unand, juga artikel kesehatan yang sudah dimuat di kolom Opini Media Lokal/Regional.

Mengenai Saya

Foto saya
Lahir di Bireuen, Aceh, tanggal 05 September 1977. Alumni FK Universitas Syiah Kuala Aceh. Dan telah memperoleh gelar Spesialis Anak dari Fakultas Kedokteran Universitas Andalas Padang. Aktif sebagai pengurus IDAI Aceh, IDI Aceh Besar, Anggota Komunitas Rhesus Negatif Aceh dan sebagai Konselor Menyusui juga Ketua Aceh Peduli ASI (APA)...

Minggu, 27 Januari 2019

Kejang Demam pada Anak, Bahayakah?


Kejang demam merupakan suatu kondisi yang sangat ditakutkan terjadi oleh sebagian besar orang tua. Dengan asumsi bahwa semakin tinggi demam akan berpotensi terjadi kejang, maka orang tuapun akan semakin khawatir apabila anaknya mengalami demam tinggi. Yang terbayang bahwa anaknya dengan demam tinggi maka sebentar lagi bisa terjadi kejang. Apakah pendapat demikian benar adanya? Sudah tepatkah penanganan yang dilakukan selama ini di rumah?

Sabtu, 26 Januari 2019

Stuntingkah Anak Anak Kita?

Setiap tanggal 25 Januari diperingati sebagai Hari Gizi Nasional. Tahun 2019 ini menjadi peringatan yang ke-59 dengan tema “Membangun gizi menuju bangsa sehat berprestasi”. Gizi masih menjadi masalah bagi anak di Indonesia termasuk juga di Aceh. Saat ini sekitar 8 juta anak mengalami kondisi pertumbuhan yang tidak  maksimal. Data masalah gizi balita yang secara umum menunjukkan terdapat peningkatan angka stunting. Menurut Organisasi Kesehatan Dunia WHO, stunting merupakan masalah kesehatan masyarakat bila angkanya melebihi 20%. Berdasarkan data dari Kemenkes RI yaitu Pemantauan Status Gizi, angka stunting di tahun 2015 yaitu 29 %, tahun 2016 yaitu 27,5% dan tahun 2017 sebanyak 29,6%.

Sabtu, 05 Januari 2019

Aceh Lumbung Difteri

Apakah kita semua masyarakat Aceh masih ingat dengan difteri? Sudah pahamkah dengan penyakit mematikan tersebut? Aceh, daerah tempat tinggal kita ini dilanda wabah penyakit difteri sejak tahun 2012. Puncak kasus yang sangat banyak mulai ada di tahun 2017 dan pada saat itu kita sudah melakukan ORI (Outbreak Response Immunization) yaitu suatu respon pemberian imunisasi massal saat terjadinya wabah. ORI tersebut yang dilakukan sebanyak 3x di wilayah provinsi Aceh yang ditemukan kasus difteri. Pada saat tersebut selama beberapa bulan difteri menjadi trending topic di media massa termasuk media cetak. Kepanikan juga terasa (terjadi). Yang sebelumnya banyak para orang tua yang tidak mengimunisasi anaknya karena ragu (akibat berbagai isu yang tidak bertanggung jawab) atau tidak sempat karena kesibukan, akhirnya membawa anaknya untuk imunisasi.

Tertarik dengan kegiatan dan layanan informasi yang kami berikan?
Anda dapat memperoleh informasi terbaru melalui email.